Site icon diajengwitri.id – Lifestyle Blogger

Salad Buah MOIAA Silky Pudding

Semenjak resign dan memutuskan menjadi ibu rumah tangga, aku lebih suka masak atau membuat camilan sendiri buat anak dan suami. Kalau dulu lebih sering jajan, sekarang aku lebih sering membuat camilan sendiri. Secara ya, kalau buat sendiri bukan hanya lebih irit, tapi kita bisa memilih bahan yang berkualitas juga.

Jujurly, akutuh suka khawatir kalau anak aku jajan sembarangan. Makanya aku harus tahu apa yang dimakannya dan sebisa mungkin kalau aku bisa membuat makanan yang disukainya ya aku akan membuatnya sendiri

Semenjak aku fokus jadi ibu rumah tangga, soal makan anak, aku benar-benar selektif. Beda ya sama dulu, yang penting anak mau makan. Kalau sekarang, aku harus tahu apa yang dimakannya. Bahkan aku juga sering ngasih makan anak aku real food. Tapi sesekali jajan junk food juga sih, hehehe. Etapi buah dan sayur nggak boleh ketinggalan yak.

Bicara soal buah, anak akutuh suka banget salad buah. Dulu aku malas membuatnya dan lebih memilih beli. Kalau sekarang? Buat apa beli kalau aku bisa membuatnya sendiri. Heheh…

Dan kali ini, aku buat salad buah yang aku padukan dengan MOIAA Silky Pudding. Yups, selain suka salad buah, anak aku juga suka pudding apalagi yang rasa taro. Jujur ya, awalnya akutuh bingung gimana acaranya membuat pudding rasa taro. Terus aku browsing dan cari resepnya, hingga akhirnya aku nemuin MOIAA Silky Pudding yang banyak akan varian rasanya serta bikinnya mudah dan nggak pakai ribet.

MOIAA Silky Pudding

MOIAA Silky Pudding adalah silky pudding instan yang terbuat dari bahan berkualitas, tanpa bahan pengawet ataupun pemanis buatan, selain itu sudah bersertifikat halal dan cara membuatnyapun mudah.

MOIAA Silky Pudding ini punya banak banget varian rasanya, ada 19 varian rasa. Banyak banget, kan? Diantaranya :

Swiss Choco, Choco Almod, Red Velvet, Green Tea, Thai Tea, Taro, Caramel, Bubble Gum, Hazelnut, Vanilla Latte, Vanilla Blue, Strawberry, Mango, Peach, Orange, Banana, Avocado, Durian, dan Lychee.

Kalau ditanya kenapa aku memilih MOIAA Silky Pudding, karena :

  • terbuat dari bahan berkualitas,
  • tanpa pengawet dan pemanis buatan,
  • banyak pilihan rasanya (19 varian) dan ada 4 macam kemasan,
  • bersertifikat halaldan expired produk juga lama,
  • cara membuatnya mudah,
  • harga terjangkau.

Salad Buah MOIAA Silky Pudding

Cara membuat Salad Buah MOIAA Silky Pudding ini tuh gampang banget. Pertama-tama aku membuat silky puddingnya terlebih dahulu. Karena aku habis beli MOIAA Silky Pudding yang rasa taro dan cokelat almod, jadi aku bikin aja semuanya. Secara anak aku juga suka yang rasa cokelat.

Karena aku pakai 2 varian rasa sekaligus, pertama-tama aku bikin MOIAA Silky Pudding yang rasa taro, setelah pudding sudah agak mengeras dan dingin, aku langsung bikin yang Moia Silky Pudding rasa cokelat almond. Langsung kutuang ke atas silky pudding yang rasa taro.

Sembari menunggu pudding dingin, akupun langsung membuat salad buahnya. Buahnya sesuai selera atau sesuai stok yang ada aja. Aku pakainya buah naga, semangka, dan apel. setelah buahnya aku potong-potong, aku campur jadi satu dan aku tambakan yogurt dressing. Jadi aku nggak usah pakai mayonnaise, yogurt, ataupun kental manis yaa…

Setelah silky puddingnya dingin dan sedikit mengeras, baru deh adonan salah buahnya tadi kutambahkan di atasnya, dan tidak lupa ditambahkan parutan keju. Biar makin nikmat, aku taruh dikulkas. Karena dimakan dingin lebih enak, heheheh 😊

MOIAA Silky Pudding ini tuh teksturnya lembut dan manisnya pas, padahal tidak ditambah gula lagi loh bikinnya. Dimakan pas dingin makin lezat dan nikmat.

Penutup

Salah satu caraku membuat camilan yang sehat dan mudah untuk anakku ya buatin aja MOIAA Silky Pudding. Bisa dibuat dengan berbagai resep dan banyak pilihan rasanya. Apalagi sebentar lagikan Ramadhan, bisa nih nyetock MOIAA Silky Pudding dan dibuat takjil.

Selain itu, MOIAA Silky Pudding ini juga cocok loh dibuat ide jualan. Oh ya, Selain MOIAA Silky Pudding, ada produk lain yaitu SBC Powder Drink. Ini tuh produk minuman kekinian. MOIAA Silky Pudding ini juga cocok loh dibuat campuran SBC Powder Drink. Yang mau punya usaha minuman kekinian, SBC Powder Drink bisa jadi pilihannya dan modal mulai dari 100 ribuan saja.

Yang mau mencoba MOIAA Silky Pudding, bisa beli di e-commerce. Aku beli yang kemasan 115 gram dan harganya hanya 17 ribuan saja.

Oh ya, MOIAA Silky Pudding dan SBC Powder Drink ini diproduksi oleh CV Rejeki Deres dan PT Manna Panna Indonesia. Selengkapnya tentang MOIAA Silky Pudding bisa kunjungi sosial medianya @moiaa.official.

#MOIAASilkyPudding
#IdeJualanRumahan
#ResepPuding
#CemilanPraktis
#MinumanKekinian

Comments

comments