KASTA
KASTA
KASTA? Ceritanya soal apa? Pasti kebudayan? Atau jangan-jangan cinta tak sampai, nih? Hmm, pasti romance yah?
Sudah pasti bakalan gampang ketebak yah kalau KASTA ini bercerita tentang romance alias percintaan. Etapi… sebelum aku jembrengin soal KASTA, aku mau woro-woro dulu nih, KASTA ini adalah buku ke-4 aku yang terbit mayor sekaligus novel ke 2 yang terbit mayor juga. Kalau yang terbit secara indie sich, aku udah lupa berapa banyaknya… wkwkwkwkwk *sombong.
KASTA ini sudah terbit tanggal 21 Agustus kemarin. So, kalau kalian ke toko buku, jangan lupa adopsi si KASTA yah? Atau kalau mau beli secara online di gramedia.com juga bisa. Beli lewat aku? Boleh banget. Langsung email ajah ke witinduz2@gmail.com dengan julul KASTA. Untuk harga, KASTA ini IDR 62K, tapi beda harga kalau lewat penulisnya langsung.
Itu sedikit woro-woro dari aku, sekarang aku mau sedikit ngejembrengin soal KASTA yang diterbitkan oleh Bhuan Ilmu Populer ini.
BLURB
Pernahkah kau mencintai, tapi dihianati? Pernahkah kau mencintai dan dicintai, tapi tak bisa memiliki? Seandainya aku bisa memilih, kan kupilih takdir tanpa perbedaan seperti Tuhan yang menciptakan semua makhluk itu sama, tapi dunia menjadi jedanya. Aku tahu, sejarah tak mungkin mampu diubah, tapi perbedaan akan hilang bersama ketulusan dan keikhlasan. Kuharap… cintakupun akan menghapus jeda itu itu.
Bagimu, Bali mungkin tempat yang indah.
Namun bagiku, Bali tak lebih dari pulau tempat aku dilahirkan.
Pulau yang telah memenjarakan kebebasan cintaku.
Seandainya saja aku bisa memilih cintaku dengan bebas.
Cintaku harus terlepas .
Ah, seandainya saja aku bisa mengubah sejarah..
Enggak salah kalau KASTA ini memang sebuah novel yang berlatar di Bali. Dilihat dari cover dan judulnya saja sudah kelihatan. Etapi… aku enggak nyeritain tentang orang Bali seutuhnya kok. Ada dong sentuhan-sentuhan dari mereka yang bukan orang Bali.
Kasta memang bercerita tentang soal cinta. Tapi yang berbeda, di sini aku enggak fokus sama satu cerita kisah cinta. Aku enggak Cuma nyeritain tentang kisah si A dan B saja, melainkan ada kisah si C, D, E ataupun yang lainnya. Tentunya, ada benang merah tersendiri yang bakalan berakhir dalam satu kisah tentunya. Etapi, Kasta ini bukanlah kumpulan cerpen loh ya, BUKAN. Kasta ini sebuah novel, novel yang bercerita tentang kisah cinta mereka. Bukan Cuma cerita cinta maupun budaya, tapi ada agama sampai persahabatan.
Nah loh, penasaran enggak? Kalau penasaran, cek ricek… kepoin dan yuk dibeli… 🙂
Oh ya, sebagai rasa bersyukur aku atas kelahiran si KASTA ini, aku bakalan bikin giveaway dan bagi-bagi 1 novel KASTA. Satu dulu yah, ntar ngadain giveaway lagi. heheh…
Giveaway KASTA ini berlangsung dari tanggal 14 September sampai dengan 30 Septemer 2017. Caranya gampang banget, tulis nama, domisili dan alasan kamu kenapa pengen memiliki novel KASTA. Udah gitu doang, gamping banget kan?
Sebagai nilai plus, boleh banget follow semua akun sosial media aku dan ngebagiin info giveaway ini. Terus taruh linknya di kolom komentar, etapi kalau enggak juga enggak apa-apa sih… woles ajah.
Udah gitu doang dan jangan lupa ikutan giveawaynya, yah 🙂
https://diajengwitri.id/2017/09/13/kasta/BookKASTA KASTA? Ceritanya soal apa? Pasti kebudayan? Atau jangan-jangan cinta tak sampai, nih? Hmm, pasti romance yah? Sudah pasti bakalan gampang ketebak yah kalau KASTA ini bercerita tentang romance alias percintaan. Etapi... sebelum aku jembrengin soal KASTA, aku mau woro-woro dulu nih, KASTA ini adalah buku ke-4 aku yang terbit mayor...Witri Prasetyo AjiWitri Prasetyo Ajiwitinduz2@gmail.comAdministratorHappy Wife Happy Mom Author Bloggerdiajengwitri.id - Lifestyle Blogger
Nama : Yeni Susanti
Domisili : Solo
Alasan : Pengen punya bukunya mak witri dan makin kenal deket dengannya
Nama : Gita Ayu Pratiwi
Domisili : Depok, Jawa Barat
Alasan : Entah kenapa aku tertarik banget buat milikin novel “Kasta” dari blurb-nya aja udah ngajak pembaca untuk membaca cerita ini bahasanya ringan dan mudah dipahami oleh orang awan. Dari segi cover, ini sangat unik. Mempadukan unsur budaya, sejarah dan unsur seni. Covernya bikin orang kepo, apakah ini sebuah novel atau buku ttg kebudayaan? Soalnya dari covernya sudah identitik dengan seorang perempuan penari Bali. Pokoknya aku mau banget, dan dari buku ini aku semakin ingin mengenal lebih dalam ttg Pulau Bali. Ini novel keren abis
Nama : Uniek Kaswarganti
Domisili : Semarang
Alasan : Aku selalu suka baca buku dan ngreview novel, apalagi klo novelnya karya teman nih hihiii… Yakalik aja Witri mau novelnya direview :))
Penasaran banget, ada apa dengan Kasta nih? Problem dan lika-liku gimana dalam novel ini yg berkaitan dengan kasta. Kepo sekepo-keponya niiiih…
Udah share ya di FB dan Twitter :
https://www.facebook.com/kaswarganti.uniek/posts/10155069830992297
https://twitter.com/uniekkas/status/908199344075038721
Wish me luck :*
Selamat ya Mak Witri atas terbitnya novel Kasta. Moga sukses di pasaran dan makin produktif.
Ikutan juga ya
Nama : Ety Abdoel
Domisili : Solo
Alasan : Selalu penasaran dengan novel berlatar budaya. Jadi bisa mengenal budaya tersebut lebih dekat dengan cara yang mneyenangkan. Lebih dari itu karena kenal sama penulisnya.
keren mak witrii 😀
sukses untuk buku barunyaa dan semoga bisa menerbitkan buku liannya 😀
good luck untuk giveawaynya mak! xoxo
Saya mau ikutan juga ya, Mbak ^^
Nama : Nira Kunea
Domisi : Jakarta
Alasan : Penasaran sebenarnya Kasta itu nama orang atau pembahasan atau apalah, wkwk. Tapi yang pasti, saya pengen baca novel romance yang ada unsur budayanya. Karena selama ini belum pernah baca novel dengan genre seperti itu. Apalagi ada tentang agamanya. Hmm, apakah tentang cinta beda agama? Wkwk.
Semoga beruntung. Hehe.
Nam: Reema Mifta
Domisili: Jakarta
Alasan: Kenal istilah kasta sejak SMP. Saat itu pelajaran sejarah. Brahmana, ksatria, dan sudra. Saat bahas tentang kasta ini saya selalu tertarik. Enggak ngantuk di kelas.
Kebayang aja, apa jadinya jika dua kasta jatuh cinta. Bisa jadi tragedi Romeo Juliet ya. Lebih susah mana? Berbeda kasta atau beda agama?
Trus cerita novel Mak Witri, gimana ya ceritanya. Penasaran jadinya
Wah, selamat ya 🙂
Nama: Nathalia DP
Domisili: Bandung
Alasan: Karena saya cinta banget budaya Bali. Makanya waktu kuliah ikut Unit Kegiatan Mahasiswa Maha Gotra Ganesha (kesenian Bali) dan jadi penari Bali. Ada niat juga ngembangin flash fiction berlatar Bali utk jadi novel. Tapi entah kapan, hihihi…. Setahu saya, masih jarang novel yg berlatar Bali. Makanya kepingin banget baca buku ini. Plus, lagi butuh bacaan baru nih buat nemenin begadang nyusuin Rashya, hehe…
Link share: https://twitter.com/sweetdonath/status/911121528036536320
selamat ya mbak wit atas bukunya 🙂
nama : herva yulyanti
domisiki : cimahi
alasan : karena saya suka baca buku dan kadang suka ngereview di blog juga jadi pengen juga baca karya mb Witri sekalian bantuin kenalin bukunya ke teman2ku semuanya.
btw selamat y mb keren banetsssss
Sebelumnya, Selamat atas kelahiran anaknya ya mbak, ehh hasil karyanya ya Mbk Witri
Nama : rohmah
Domisili : Jember
Alasan ingin memiliki Novel Kasta ini, karena sudah lama banget aku nggak pernah ikut giveaway, dan gak pernah beli buku, terakhir beli, bulan kemarin. Jadi, aku pengen banget punya novel baru ini, dan baca blurb tentu bisa jadi sentuhan tersendiri. tapi yang pasti, pengen beberin isi novel itu di blog buku aku dan sosmed aku.
Smoga berhasil
maaf bisa muncul di detik terakhir mbak
wahhhh .. banyak juga yang pengen novel KASTA nya. padahal cuma satu buku yang mau dibagiin dalam giveaway kali ini .. heheee 😀 semoga giveaway selanjutnya diperbnyak lagi ya bukunya. sukses buat mbaknya,terus berkarya dan nulis novel nya 🙂