Pentingnya Kurikulum Internasional Untuk Menghadapi Persaingan Global
“Hallah, sekolah di mana saja itu sama saja. Kalau sudah rejekinya ya pasti bakalan jadi orang!”
Suatu perkataan yang pernah saya dengar saat saya memilih beberapa sekolah untuk anak saya. Padahal, kala itu saya baru memilih sekolah PAUD. Dan perkataan itu kembali saya dengarkan tatkala saya mencari sekolah SD untuk anak saya.
“Ngapain tho cari sekolah jauh-jauh? Mana biayanya juga mahal! Itu hlo, Mas Er (nama samaran) sekolah dekat rumah juga jadi orang!”
Saya cuma tersenyum. Memang sih, sekolah untuk mencari ilmu sementara nanti kita jadi apa adalah sebuah takdir. Akan tetapi, sekolah itu juga punya pengaruhnya.
Tentang aku dan pendidikanku
Sebelum saya bercerita lebih lanjut tentang pentingnya memilih sekolah dan apa alasannya, saya akan bercerita tentang diri saya dan pendidikan saya. Sewaktu TK dan SD, saya memang sekolah di sekolah negeri biasa. Tapi sewaktu SMP? Alhamdulillah, saya bisa masuk ke salah satu SMP Favorit di daerah saya. Akan tetapi, sewaktu SMA dan kuliah, kembali saya bersekolah yang terbilang ‘biasa’. Biasa dari segi prestasi tentunya.
Apakah sama?
Tentu tidak! Terutama dari segi kompetetif. Di sekolah SMP Favorit itu daya bersaingnya tinggi. Mau tidak mau saya harus lebih rajin belajar agar tidak ketinggalan dengan teman yang lainnya. Jangan sampai nilai jelek, tidak naik kelas, dan dikeluarkan dari sekolah. Belum lagi, peraturan di SMP tersebut sangatlah ketat.
Sementara sewaktu SMA? Daya saingnya berkurang. Peraturan memang cukup ketat, tapi tidak seketat sewaktu saya SMP. Bahkan bisa dibilang lebih santai.
Dan pengalaman akan perbedaan sekolah berlanjut sewaktu saya bekerja yang kebetulan bekerja di sebuah instansi Pendidikan. Kebetulan sekolah swasta yang isinya kebanyakan murid kurang berprestasi karena murid berprestasi lebih banyak yang masuk sekolah negeri. Dan pengalaman yang saya dapat? Daya saingnya berkurang, bahkan ada siswa yang berprestasipun kurang bersemangat dalam pembelajaran karena lemahnya daya saing tersebut.
Berkaca dari hal itulah, saya lebih selektif dalam memilih sekolah untuk anak saya. Yah, meskipun saya tinggal di daerah dan pilihan sekolahnya tak sebanyak di kota. Tapi memilih sekolah yang terbaik untuk anak, bukanlah suatu hal yang salah bukan?
Untuk jenjang PAUD, SD, SMP, SMA saja pilih-pilih, apalagi memilih kampus?
Yups, kalau untuk jenjang PAUD, SD, SMP, dan SMA saja pilih-pilih sekolah, apalagi soal kuliah? Pastilah memilih yang terbaik. Terbaik bukan hanya tentang kualitas sekolahnya saja, tapi mempertimbangkan kurikulumnya juga. Secara, arah dan tujuan pendidikan itu diatur dalam kurikulum.
Berbicara soal kurikulum, di Indonesia sendiri sudah beberapa kali berganti kurikulum. Seingat saya, sejak saya sekolah sudah berganti kurikulum dari Kurikulum 1994, Kurikulum Berbasis Kompetensi 2004 (KBK), dan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan 2006 (KTSP).
Sementara sewaktu saya kerja, sudah berganti ke Kurikulum 2013 (K-13) dan sekarang sudah berganti lagi ke Kurikulum Merdeka. Dan tentunya, setiap pergantian kurikulum pastinya butuh belajar lagi dan lagi. Apalagi materi pelajarannya juga semakin banyak.
Karena banyaknya materi pelajaran yang ada di Indonesia, tak heran jika ada orang tua yang akhirnya memilih sekolah yang menerapkan kurikulum internasional karena dengan kurikulum internasional, siswa tidak perlu mempelajari semua pelajaran. Akan tetapi, siswa bisa memilih mata pelajaran yang diminatinya dan siswa dapat menggali potensi diri yang dimilikinya lewat proses pengajaran dan fasilitas yang diberikan.
Akan tetapi, kalau berbicara soal kurikulum internasional pastilah berhubungan dengan sekolah internasional. Sayangnya, tidak semua kota ada sekolah yang menerapkan pendidikan internasional. Lantas, solusinya?
Kalau saya pribadi, SD, SMP, dan SMA cukup mencari sekolah yang terbaik di kota tempat saya tinggal dan mulai memikirkan kampus yang menerapkan pendidikan internasional. Tentunya, menyiapkan anaknya juga dong ya agar siap masuk sekolah internasional dan siap pula bersaing secara global.
Kenapa memilih kampus yang menerapkan Pendidikan Internasional?
Ke depannya, persaingan dunia kerja semakin ketat. Maka dari itu, menurut saya perlu banget membekali anak dengan pengetahuan, keterampilan, dan tentunya pengalaman untuk menghadapi dunia kerja. Atau bisa dibilang, lulus kuliah harus punya bekal kompetensi bekerja.
Dunia kerja saat itu tidaklah mudah. Nilai yang bagus saja tidak cukup untuk menghadapi persaingan dalam dunia kerja. Tapi butuh keterampilan dan pengalaman juga. Maka dari itu, kalua di Indonesia ada kampus yang menerapkan kurikulum internasional, kenapa tidak? Tidak harus keluar negeri tapi bisa mencicipi pendidikan internasional.
Mengenal Sampoerna University
Pada tanggal 16 Januari 2023 kemarin, saya sempat mengikuti acara yang diselenggarakan oleh Sampoerna University. Saya mengikutinya secara online, akan tetapi banyak banget insight yang saya dapatkan. Terutama tentang pentingnya kurikulum internasional untuk menghadapai masa depan.
Dari acara tersebut, saya jadi tahu tentang Sampoerna University yang ternyata kurikulum di Sampoerna University tuh unik karena menggabungkan kurikulum internasional dan kurikulum Indonesia. Selain itu, di Sampoerna University bukan sekedar kampus, tapi ada komunitas belajarnya juga.
Kuliah di Sampoerna University bukan hanya mencicipi pendidikan internasional saja, tapi fasilitasnya juga lengkap dan mahasiswa juga dibekali kompetensi bekerja. Jadi, di Sampoerna University, mahasiswa dibekali persiapan interview, CV, pelatihan-pelatihan, sampai dengan kesempatan magang.
Di Sampoerna University tuh mengacu Pendidikan AS yang berkiblat ke journal, akan tetapi di Sampoerna University juga didukung fasilitas seperti laboratorium untuk mahasisa melakukan penelitian. Jadi, bisa dibilang kalau Sampoerna Universtiy mengaplikasikan sistem pembelajaran khas Amerika yang berlangsung dua arah serta menggunakan project and case study.
Lulusan Sampoerna University tentunya bakalan lebih percaya diri karena memiliki kompetensi bekerja dan siap bersaing secara global. Selain itu, di Sampoerna University tuh jurusannya juga beragam.
Oh ya, Sampoerna University ini bermitra dengan Universitas Arizona di AS loh 😊 Jujurly, setelah tahu tentang Sampoerna University dan kelebihannya, ada dong niatan untuk menyekolahkan anak di Sampoerna University. Anak tetap kuliah di Indonesia akan tetapi mendapatkan pendidikan internasional.
https://diajengwitri.id/2023/02/12/pentingnya-kurikulum-internasional-untuk-menghadapi-persaingan-global/CompetitionInformation“Hallah, sekolah di mana saja itu sama saja. Kalau sudah rejekinya ya pasti bakalan jadi orang!” Suatu perkataan yang pernah saya dengar saat saya memilih beberapa sekolah untuk anak saya. Padahal, kala itu saya baru memilih sekolah PAUD. Dan perkataan itu kembali saya dengarkan tatkala saya mencari sekolah SD untuk...Witri Prasetyo AjiWitri Prasetyo Ajiwitinduz2@gmail.comAdministratorHappy Wife Happy Mom Author Bloggerdiajengwitri.id - Lifestyle Blogger
Pemikiran kolot memang kadang menjadi kendala sesorang untuk maju ya, Mbak. termasuk pemikiran sekolah di mana saja kalau rezeki pasti kerja. Padahal kalau lulus dengan kemampuan lebih, pastinya akan bisa bersaing di dunia kerja, tidak hanya dalam negeri, tapi juga luar negeri. Makanya bagus sekolah penerapan kurikulum internasional ini.
setuju mas bambang, saya kira edukasi masyarakat terkait pentingnya pendidikan juga perlu lebih digiatkan lagi baik oleh praktisi pendidikan maupun kita. bukan hanya terkait mampunya anak bersaing di dunia kerja kelak tapi juga bagaimana pendidikan dapat menghantarkan anak pada wawasan yang lebih luas dan mampu berfikir secara kritis. bagaimana anak bisa melihat dunia dari sudut pandang yang berbeda.
sebetulnya yang perlu dibenahi banyak banget ya mba kalo ngomongin pendidikan, terutama mindset orangtuanya. edukasi dinilai sesuatu hal yang tidak penting ketimbang cari duit. ini sangat disayangkan ya. tapi faktanya ya begitu sih. stop dikita saja mba! mari kita jadi ortu yang sangat peduli pendidikan anak-anak, dengan menyekolahkan anak di sekolah yang terintergrasi dan berkurikulum internasional seperti Sampoerna University ini. semoga lancar rezeki para ortu nih yang berniat menyekolahkan anak-anak mereka disana kelak. aaamiin
Sepakat dengan teh Eka, Kita sebagai orang tua harus sangat open minded dalam hal pendidikan untuk anak-anak. Jangan sampai berpikiran sekolah asal saja yang penting berangkat ke tempat belajar tanpa memikirkan nilai-nilai lebih yang sepatutnya didapatkan dari dunia pendidikan mulai dari adab sampai kompetensi yang diajarkan
Melihat jurusan-jurusan yang ada di Sampoerna University sepertinya jurusan yang memang mempunyai kesempatan yang besar di dunia pekerjaan secara global ketika mereka lulus. Dunia teknik, bisnis, Bahasa Inggris, dan Psikologi merupakan jurusan-jurusan favorit dan juga alumninya banyak siap disambut di dunia pekerjaan
Semua jurusan di Sampoerna University memang peluang kerja lebih besar ya, Mas. Apalagi sudah diterapkan kurikulum internasional juga, jadi sudah siap bersaing di dunia kerja. Tidak hanya di dalam negeri, tapi juga di luar negeri.
Di era yang semakin maju ini memang sudah selayaknya kita sebagai orang tua memikirkan dan memberikan pendidikan terbaik pada anak-anak salah satunya universitas yang memiliki kurikulum internasional seperti Sampoerna University ya mbak. Agar bisa bersaing secara global. Terlebih lagi di universitas ini jurusannya juga beragam, jadi anak bisa lebih bebas memilih jurusan mana yang diminati mereka.
Yang membuatku terkesan dengan Sampoerna University adalah tentang kerja samanya dengan University of Arizona. Apalagi kalau kita kuliah di sana kita akan mendapatkan gelar double. Apa nggak keren tuh…
Rencana sih nanti kalau adikku kuliah bakalan kusarankan kemari sih. Tergantung dia mau atau nggak.
asikk yaa kuliah di Sampoerna, lokasi lokal tapi kualitas internasional, lebih hemat lagi. Bisa jadi opsi dan solusi buat dobrak dan putus rantai kemiskinan, keterbelakangan ekonomi juga nih. Siapa pun jadi bisa ambil studi double degree
Banyak manfaat yang didapat di masa depan jika Indonesia menerapkan kurikulum internasional. Sampoerna University sudah di jalan yang benar untuk menjadi pilihan dalam meningkatkan persaingan dunia global
Keren ya Sampoerna University ini jadi pioner kurikulum internasional utk pendidikan tingkat lanjut di negri ini.
Setuju kak, memilih lembaga pendidikan itu perlu. Cari yang berkompeten dan memberikan peluang untuk diterima bekerja di perusahaan, seperti kampus Sampoerna University ini
Kurikulum internasional sepertinya harus dilirik oleh para penduduk ya. Karena terbukti meningkatkan daya belajar anak. Sampoerna university ini contohnya. Patut diapresiasi.
kalau mendengar kata-kata Sampoerna, yang ada dipikiranku pasti bagus dan wow
ternyata aku juga baru tau kalau ada universitas Sampoerna.
Kurikulum yang dibuat juga nggak sembarangan, semuanya disesuaikan dengan standart internasional. Pasti pola pikir mahasiswanya juga kritis
nggak heran kalau nanti lulusannya juga dengan gampangnya menaklukkan dunia kerja
persaingan global ngga bisa dihindari ya. Kudu banget mempersiapkan sejak dini jadi emang udah tepat, kurikulum internasional jadi pilihan untuk anak belajar hard dan soft skill
Jadi ingat nama Kurikulum waktu saya sekolah dulu adalah CBSA (CARA Belajar Siswa Aktif). Belum ada istilah-istilah lain yang menyertainya. Jadi ngiri deh, sekarang sudah ada Kurikulum Internasional yang terbukti hasilnya bagus
Di era globalisasi, persaingan yang terjadi adalah persaingan global ya mbak
Makanya perlu kompetisi global untuk bisa bersaing
Disinilah peran dari kurikulum internasional
Kurikulum memiliki peran bergengsi untuk membantu peserta didik makin mantap belajar dan meraih impiannya
Penting banget utk beradaptasi dgn perkembangan jaman, apalagi kurikulum internasional menurutku lebih baik sih dlm proses belajar mengajar
jika bicara persaingan global mka kita pun harus berpikir dan berwawasan global ya mbak, apalagi prediksi 2045 diprediksi akan memasuki ekonomi kancah dunia . dan investasi sdm harus sejak sekrang salah satunya dengan hadirnya kurikulum internasional
Solutif dan aku suka sekali dengan kurikulum internasional yang mendorong anak untuk aktif apalagi dari sisi bahasa. Karena dengan belajar menggunakan bilingual, maka anak juga semakin percaya diri.
Dengan kurikulum internasional, kita jadi lebih mudah beradaptasi dengan dunia kerja di belahan bumi mana pun ya
Iya, kendala utama saat ini adalah dari segi bahasa ya..
Dengan membiasakan bahasa yang aktif digunakan adalah bahasa inggris, semoga menggunakan Kurikulum Internasional menjadi salah satu solusi meningkatkan SDM Indonesia.
kurikulum internasional sangat bagus untuk mempermudah anak masuk pada ranah pendidikan di laur negeri, dan bagi yang kuliah akan sangat membantu mereka terbangun karakter leadershipnya, pola pikir, dan lainnya termausk koneksinya
Sampoerna ini emang oke lho dr segi pendidikan. Aku baru tahu ada Sampoerna university. Kirain hanya preschool-high school aja lho.
Lokasinya di mana aja ya Mak? Aku coba cari di artikel kayaknya blm ditulis apa kelewat ya aku?
Memasuki persaingan global dan perkembangan teknologi yang begitu cepat, rasanya kurikulum juga perlu penyesuaian, biar para siswa bisa lebih mudah beradaptasi dengan zaman.
Salah satunya dengan kurikulum internasional yang diterapkan di Sampoerna University ini bisa mencetak lulusan yang siap bekerja di perusahaan multinasional. Selain itu juga skillnya menjadi lebih mantap lagi !!
Nah ini jadi tenang ya kalau anaknya mau pendidikan di LN, bisa di Indonesia aja mba dengan masuk ke Sampoerna..
Nah ini jadi tenang ya kalau anaknya mau pendidikan di LN, bisa di Indonesia aja mba dengan masuk ke Sampoerna..Kurikulumnya udah dapeeet nggak perlu jauh keluar lagi. Dan kalau di sini kan biaya hidupnya pasti lebih terjangkau ya mba. Bisa ketemu bolak balik mungkin 🙂 karena anak kan ngangenin hehe
memang setelah aku pahami betul, kurikulum sampoerna university ini bagus loh karena menjadi satu2nya yang memakai kurikulum dari arizona univ.. jadi terlihat banget keunggulannya
Anakku masih kelas 1 SD tapi soal pendidikan mikirnya kan jangka panjang. Aku mempertimbangkan kurikulum internasional buat melengkapi kurnas. Sekarang aja udah berasa persaingan global. Gimana belasan tahun lagi saat anak kuliah. Kurikulum Internasional yg memberikan pandangan global penting juga.
Mbak jd anaknya sekolah di sekolah internasional pakai kurikulum apa? Cambridge atau IB?
Jadi penggabungan kurikulum di Sampoerna University yang membuatnya berbeda dan unik ya Witri, karena menggabungkan kurikulum internasional dan kurikulum Indonesia. Selain itu, di Sampoerna University bukan sekedar kampus, tapi ada komunitas belajarnya juga.
Pendidikan adalah hak semua warga negara.. membaca tulisan mbak, molly jadi ingin lanjut kuliah nih
Sedih klo ngomongin pendidikan dan kurikulum Indonesia. Banyak bgt yg harus diperbaiki tapi ya emang arua globalisasi ga bisa kita hindari dan harus banget membekali anak2 dgn ilmu dan skill yg up to date dan kurikulum internasional bisa jd jawaban
Setiap orang tua pasti ingin yang terbaik untuk anak-anaknya, begitu juga dengan pendidikan. Ini menjadi hal utama saat anak-anak sudah beranjak masuk sekolah. Mulai menentukan anak kita harus bersekolah dimana. Apalagi kalau kita sudah memiliki goals untuk masa depan si kecil. Jadi yang namanya kurikulum itu penting sekali untukku.
Nah iya ya, enggak perlu ke luar negeri jadi lebih hemat biaya, bagus ini ada Sampoerna University anak tetap kuliah di Indonesia akan tetapi mendapatkan pendidikan internasional.
Kadang aku mumet sendiri ma kurikulum di Indonesia nih, ganti pejabat ganti kurikulum. Berharap siapapun yang menjabat kalau kurikulumnya udah ok biarlah itu yang jalan xixixi. jd anak2 tu buku2 dari kakelnya msh bisa dipakai gtu #ngarep
Beberapa kurikulum dr negeri tetangga kabarnya lbh ok emang yaa. Sekarang makin banyak sekolah/ kampus yang mengadaptasi kurikulum internasional dr beberapa negara. Kdng gak cuma butuh materinya tapi juga butuh networkingnya. Namanya ortu pasti maunya yang terbaik ya buat anak2nya. Menyekolahkan anak2 di lembaga pendidikan dengan kurikulum internasional jd salah satu ikhtiarnya.
Persaingan global memang makin terasa yaaa mba dan kalau kita dan anak – anak tidak siap, maka akan banyak kesempatan yang terlewatkan.
Pengaruh banget lho peran kurikulum ini untuk mutu pendidikan anak di Indonesia. Apalagi kalau emnilik rekam jejak perubahan kurikulum di sini yah. Jadi Samperna University pilihan tepat sih dengan kurikulum internasional untuk persiapan meningkatkan mutu pendidikan dan semakin meningkatnya daya saing di kancah global.
Wah, menarik juga ya Mak, Sampoerna University ini, anak yang menempuh pendidikan di sana tetap kuliah di Indonesia tapi mendapatkan pendidikan internasional.
Persaingan dalam mencari kerja semakin tinggi ya, jadi memang perlu membekali diri dan jg anak2 dgn pendidikan yg bermutu. Dan lbh ok, kuliah tetap di Indonesia tp dpt pelajaran dgn kurikulum internasional.
Sebagai orang tua yang ingin anaknya kuliah di luar negeri, sudah jadi reminder saya untuk mempersiapkan anak agar mampu mengikuti kurikulum internasional
Pasalnya karena anak sekolah negeri kadang masih kaku
Namun, sudah tidak bisa tinggal diam karena harus dimulai dari sekarang
dengan adanya kurikulum global bisa memudahkan ketika anak hendak sekolah di luar ya, karena kurikulumnya sudah mirip tinggal disesuaikan saja
Keren banget lho Sampoerna University. Selain berkiblat pada kurikulum Amerika juga bekerja sama dengan Arizona University yah. Ngga salah kalau 94% lulusannya mudah mendapatkan kerja selama 3 bulan.
Zaman sekarang dimana perkembangan teknologi sudah tnggi dan juga pergaulan kita juga semakin intens dengan dunia global, memang mau gak mau harus melek juga dengan kurikulum internasional yaa. Agar kita bisa memilih mana sekolah yang cocok untuk anak anak melanjutkan ke jenjang elbih tinggi dalam pendidikannya
Aku dulu pas masuk sekolah yang bisa dibilang favorit dan ada persaingannya, jadi semangat buat belajar. Kalau sekarang, karena kurikulum mulai bervariasi, kayanya kubakal milih yang cocok dan bisa ngembangin anak. Semoga nanti di daerah tempatku tinggal, bakal ada. Kuliah di Sampoerna University pun gak kalah menarik
Di Indonesia suka ganti ganti kurikulum, bikin bingung orang tua dan siswa. Kalo sekolah sejak pendidikan dasar udah menggunakan Kurikulum Internasional, nggak akan banyak orang tua yang mengirimkan anaknya sekolah di luar negeri ya
Susah banget pendidikan di Indonesia ini ya kak. Hampir tiap tahun selalu ganti kurikulum. Semoga anak kecilku nanti bisa dapat kampus keren dengan kurikulum internasional, kayk Sampoerna University ini. Jadi dia bisa berdaya saing global.
Waah keren banget Sampoerna University, udah kurikulum international yang pasti nggak kalah hebatnya sama lulusan LN. Kebetulan adikku baru lulus sekolah, boleh nih jadi salah satu rekomendasi tempat kuliahnya.
Top markotop deh Sampoerna University. Bisa banget nih nanti anak-anak kuliah di sini. Biar mereka mendapatkan pendidikan taraf internasional, tapi tetep di dalam negeri.
Udah gitu, otomatis biayanya lebih murah ketimbang langsung kuliah di AS.
Semoga pada saat Juna dan juga Faraz (kebetulan kan mereka seangkatan ya) kurikulum Internasional di Indonesia sudah semakin luas ya Mbak, kalau udah diterapkan merata di sekolah-sekolah favorit maupun negeri nampaknya akan lebih bagus dong ya biar jiwa kompetisi anak itu besar. Mereka jadi lebih termotivasi untuk belajar dan menjadi lebih maju. Jadi pengen arahin anak-anak kuliah di Sampoerna University juga ini, biar bisa rasakan double degree juga ya meski kuliahnya di Indonesia 🙂
Sampoerna University sudah berhasil menyatukan/mix and match kurikulum nasional dengan kurikulum internasional. Pastinya proses awalnya tidak mudah namun kemudian terbukti universitas ini kurikulumnya mampu membekali lulusannya dengan kompetensi
kurikulum internainal beneran jadi solusi untuk mempersiapkan anak menuju persaingan dunia kerja dan ngebuat orang tua jadi lebih terbantu dengan masalah pendidikan untuk persaingan global
Mau sekolah memang ga boleh pilih sembarangan. Biasanya sekolah favorit bikin siswanya juga jadi lebih unggul. Apalagi kalo mau kuliah harus pilih yang benar-benar mencetak generasi unggul dan berdaya saing
Ya, kalau punya rejeki lebih pengen juga anak2 bisa sekolah ke sekolah yang menerapkan kurikulum internasional biar mereka bisa fokus belajar sesuai bakat dan minat masing2 sekaligus juga meningkatkan bahasa Inggris yang pastinya bakal dibutuhkan banget di masa depan mengingat sekarang udah masuk era bersaing secara global. Jadi kalau anak2 gak punya skill yang dibutuhkan di dunia internasional bakal tertingga. Apalagi sebagai orang tua juga pastinya kita membutuhkan pendidikan yang terbaik untuk anak2 kita
Saya yang tinggal di desa juga sering mengalami diskriminasi soal pendidikan. Maksudnya mereka beranggapan kalau sekolah itu gak usah tinggi-tinggi, padahal di zaman sekarang pendidikan adalah salah satu cara untuk kita bisa maju.
Saya gak mau pemikiran kolot seperti itu berkembang terus, semoga suatu saat keturunan saya bisa mantap sekolah di universitas yang punya daya saing global seperti Sampoerna University
Ya sayangnya pendidikan di Indonesia memang masih belum merata, tapi semoga ya kita berharap ke depannya pendidikan di negeri ini semakin maju dan bisa mengadopsi kurikulum internasional untuk mewujudkan generasi yang memiliki kompetensi global
Setuju sih bahwa persamaan kurikulum ini mesti dilihat juga biar gak jomplang dengan negara lain utamanya memang anak2 kita bisa bersaing secara global yaa
wah bener mbak, sekolah yang bagus tuh yang lingkungannya memang ada daya saing tinggi jad anak-anak ada semangat untuk terusmenajdi lebih baik. Dan untuk universitas, saat ini dunia kerja membutuhkan orang orang dengan skill lebih dna mumpuni, bukan hanya sekedar IP bagus saja. Jadi kurikulum internasional seperti Sampoerna Univeristy gini memang cocok untuk zaman sekarang ini.
Akhirnya ada juga universitas yang menerapkan kurikulum internasional. Jadi, anak-anak tidak perlu kuliah di luar negeri jika ingin mendapatkan kampus yang memakai standar kurikulum internasional.
Keren sekali bisa mendapat dua degree bersamaan. Apalagi dari universitas Arizona
Meskipun belum merasakan kurikulum internasional setidaknya kita juga harus tetap berusaha untuk menguasai bahasa asing, minimal inggris
Saya setuju banget. Saya bersyukur dulu orang tua memiloh sekolah bagus yang jauh jaraknya. Sampai sekarang saya bisa hidup karena bekal ilmu tersebut.
Saya setuju banget. Saya bersyukur dulu orang tua memilih sekolah bagus yang jauh jaraknya. Sampai sekarang saya bisa hidup karena bekal ilmu tersebut.
mantap mba, aku baru tahu ih seputar kurikulum ternyata buanyak dan beda-beda ya mba jenis kurikulumnya nih 🙂
Memilih kampus yang bagus memang perlu mengingat persaingan dunia kerja sekarang makin ketat, perlu bekal ilmu yang mumpuni apalagi kalau kampus memiliki kurikulum internasional. gak perlu jauh2 ke luar negeri kan kuliahnya.
sekarang emang perlu ya kak kita lebih selektif mnecari kampus untuk anak juga. pilih yang sudah pasti bagus dan menggunakan kurikulum internasional
Tak perlu jauh-jauh lagi ya jika ingin merasakan pendidikan dengan standard internasional. Cukup di Sampoerna University.
Soal kurikulum ini saya sudah lama keki. Secara jadi gonta-ganti buku paket. Jadinya buku paket lama sia-sia nggak bisa buat adek. Kenapa gak bikin kurikulum yang efektif di jangka panjang sih?
Betul kak, yg pasti setiap bikin kurikulum baru anggaran biaya yg keluar pun pasti tidak sedikit
Kurikulum internasional ini emang ngejawab banget kebutuhan persaingan global masa kini. Mempersiapkan anak anak yang tak hanya memiliki hard skill namun juga soft skill untuk menunjang pekerjaan mereka. Ini jadi pilihan orang tua dalam mempersiapkan masa depan anak
Betul, Mbak. Ini ibarat pepatah, bergaul dengan penjual minyak wangi akan tertular wanginya, sementara bergaul dengan pandai besi akan terkena percikan apinya. Demikianlah pengaruh lingkungan,termasuk lingkungan pendidikan terhadap kehidupan kita.
Banyak ya keunggulan sampoerna university ini. Pantas banyak yang merekomendasikan. Kayaknya ini kampus pioner yang menerapkan kurikulum internasional di negeri kita.
Kurikulum internasional itu ky cambridge gitu kan ya.. buat yang pengen kuliah di luar negeri memang bagus kalau sudah pernah mencicipi kurikulum internasional. Misalnya utk soal eksakta di Jepang itu lebih kuat itung2annya.. jadi pas kuliah di sana nggak kagok.. dan punya daya saing global.
Kurikulum Internasional sekarang memang menjadi banyak pilihan orang tua, utamanya SMP dan SMA. Untuk perguruan tinggi dengan adanya Sampoerna University dengan kurikulum internasionalnya, pastinya akan membuat orang tua akan menjadikannya pilihan
Aku juga nyari2 sekolah kalau bisa yang ada kurikulum internasionalnya gini, biar nanti ke Sampoerna University ngga kesulitan adaptasi hehe..Ngga heran kalau 94% lulusannya mudah mendapatkan kerja yaa dimana2.
enaknya pakai kurikulum internasional tuh gak berpatok sama hafalan, dan lebih mendorong potensi pengembangan siswanya ya 😀
kurikulum internasional mempermudah kita atau anak-anak kita untuk masuk ke persaingan global. karena memang dari awal sekolah atau kampus dengan standar internasional sudah disiapkan untuk menuju level internasional
Setuju banget mba, persaingan kerja tuh semakin ketat dari tahun ke tahun, makanya perlu membekali anak dengan pengetahuan, keterampilan, dan banyak pengalaman untuk menghadapi dunia kerja. Salah satunya menyekolahkan anak di sekolah yang pakai kurikulum internasional supaya terbiasa dengan kehidupan global.
Kurikulum memang menentukan banget keberhasilan pendidikan ya Mbak… Kurikulum internasional seperti di Sampoerna University ini menjawab kebutuhan tantangan di era society 5.0